YouTube sedang mempersiapkan revolusi dalam dunia pembuatan konten video dengan mengembangkan fitur dubbing berbasis kecerdasan buatan (AI) melalui kolaborasinya dengan Aloud, produk dari Area 120, inkubator internal Google. Fitur ini diharapkan dapat membantu para kreator konten mencapai penonton yang lebih luas dan beragam, serta mengatasi hambatan bahasa dalam menjangkau audiens internasional.
Fitur Dubbing berbasis AI
fitur dubbing berbasis AI ini saat ini masih dalam tahap pengujian dan belum tersedia untuk semua kreator YouTube. Amjad Hanif, Wakil Presiden Manajemen Produk YouTube, menjelaskan bahwa fitur ini sedang diuji coba oleh ratusan pengguna YouTube, dengan harapan dapat diluncurkan untuk semua pengguna pada tahun 2024.
Selain itu, YouTube juga berusaha meningkatkan kualitas suara dubbing agar terdengar seperti suara asli kreator dan memiliki sinkronisasi bibir yang lebih baik. Hal ini bertujuan untuk memberikan pengalaman menonton yang lebih imersif dan menghidupkan konten video dengan baik.
Cara Menggunakan fitur dubbing AI
Proses dubbing berbasis AI ini melibatkan beberapa langkah yang menarik, begini langkah-langkahnya.
1) kreator perlu mengunggah video yang akan didubbing ke platform YouTube dan mendaftar di https://aloud.area120.google.com/.
Setelah video diunggah, Aloud akan secara otomatis mentranskripsikan suara dalam video tersebut. Transkripsi ini dapat diperiksa dan diedit oleh kreator untuk memastikan keakuratan teks dan konten yang disampaikan.
2) Langkah selanjutnya adalah proses penerjemahan. Setelah kreator puas dengan transkripsi, mereka dapat memilih bahasa target untuk proses dubbing. Misalnya, jika kreator ingin video berbahasa Inggris mereka dapat dipahami oleh penonton berbahasa Indonesia, mereka dapat memilih bahasa Indonesia sebagai bahasa target.
3) hasil terjemahan akan dinarasikan dalam bahasa target oleh suara AI Aloud. Tujuannya adalah menghasilkan suara yang alami dan enak didengar, sehingga membantu penonton yang berbicara dalam bahasa target memahami konten video dengan lebih baik.
Dengan diluncurkannya fitur dubbing berbasis AI ini, YouTube berharap dapat membuka peluang bagi para kreator konten untuk menjangkau penonton yang lebih luas secara global. Fitur ini diharapkan dapat membantu mengatasi hambatan bahasa dan mendorong pertumbuhan konten yang beragam di platform YouTube. Selamat mencoba!